Debt collector adalah salah satu jasa yang banyak dibutuhkan saat ini untuk menagih hutang yang sulit. Namun, banyak orang yang enggan menggunakan jasa mereka karena khawatir akan tarif jasa debt collector yang besar. Namun jika dipikirkan baik-baik, sebenarnya penggunaan jasa debt collector tidak akan membuat Anda rugi karena memiliki banyak manfaat yang signifikan bagi Anda.
Manfaat Menggunakan Jasa Debt Collector
1. Pengembalian Piutang
Manfaat menggunakan jasa debt collector yang pertama adalah membantu untuk menyelesaikan masalah piutang. Dalam konteks bisnis, sebuah bisnis yang memiliki masalah piutang akan terganggu aliran kasnya. Sehingga hal ini akan menghambat bisnis untuk dapat berkembang.
Baca Juga : Jasa Debt Collector, Alasan Perusahaan Gagal Menagih Hutang
Selain itu, bisnis yang memiliki masalah piutang yang belum selesai juga cenderung tidak stabil dari segi keuangannya. Hal ini pada akhirnya meningkatkan kemungkinan bisnis mengalami masalah finansial yang serius sehingga berakibat pada kebangkrutan bagi bisnis itu sendiri.
Namun, dengan adanya debt collector bisnis akan mudah dalam mengatasi berbagai pengembalian dana piutang tersebut. Di mana hal ini tentu saja akan membantu mengembalikan kondisi finansial suatu bisnis dalam keadaan normal kembali. Tidak hanya itu, adanya debt collector juga dapat mempercepat pengembalian hutang, sehingga bisnis dapat memaksimalkan setiap elemen dalam bisnisnya dengan lebih baik.
Manfaat utama dari debt collector adalah kemampuannya untuk mengumpulkan pembayaran yang tertunda atau belum dibayar sepenuhnya. Mereka menggunakan berbagai metode untuk menghubungi debitur dan menegosiasikan pembayaran yang sesuai dengan kemampuan finansial mereka.
2. Pencegahan Kerugian
Dengan adanya debt collector, Anda juga bisa mencegah adanya kerugian dikarenakan pembayaran hutang yang tertunda. Dimana hal ini bisa terjadi lantaran beberapa jenis bisnis membutuhkan dana piutang untuk dapat memutar kembali stok barang yang mereka jajakan. Namun, ketika dana piutang tidak dapat ditagih tepat waktu, keuangan bisnis tersebut akan terkuras yang mana pada akhirnya bisnis tersebut tidak dapat menyetok barang kembali.
Oleh sebab itu, penggunaan jasa debt collector akan memastikan kerugian atas dasar keterlambatan dana piutang yang tidak dibayarkan tepat waktu diminimalisir. Selain itu, dengan menggunakan jasa mereka, Anda bisa membuat arus kas yang masuk dalam bisnis Anda berjalan lancar tanpa hambatan.
3. Mempercepat Pemulihan Piutang
Ada beberapa kasus di mana penghutang tidak dapat bekerja sama dengan baik. Di mana mereka tidak mau membayar hutang tepat waktu sesuai dengan tenggat waktu yang telah ditetapkan. Oleh sebab itu, debt collector hadir untuk menangani penghutang tersebut guna memastikan mereka dapat bekerja sama untuk membayar hutang mereka sesuai dengan tenggat waktu.
Baca Juga : Penyelesaian Kasus Hutang Piutang, Pidana atau Perdata?
Umumnya langkah awal yang dilakukan oleh debt collector adalah dengan pendekatan persuasif, seperti komunikasi dan juga pendekatan-pendekatan lain. Namun, bilamana hal itu tidak berhasil membuat penghutang membayar hutangnya, maka debt collector akan mengambil tindakan yang lebih serius dengan menempuh langkah hukum.
4. Meningkatkan Efisiensi Operasional
Penagihan hutang bisa sangat memakan waktu yang banyak sehingga seringkali mengganggu operasional bisnis. Namun, dengan adanya jasa debt collector, bisnis Anda dapat terus menjalankan kegiatan operasionalnya tanpa perlu memikirkan hutang yang belum dibayarkan. Di mana nantinya jasa debt collector tersebutlah yang akan mengurus masalah hutang dari awal hingga selesai.
Tips Memilih Jasa Debt Collector
Jika Anda sudah paham mengenai manfaat penggunaan debt collector dan tertarik untuk menggunakannya, alangkah Anda mengetahui tips memilih jasa debt collector terbaik.
1. Cari yang Memiliki Reputasi Baik
Tips memilih jasa debt collector yang pertama adalah dengan mencari jasa debt collector yang memiliki reputasi baik. Di mana dengan menggunakan jasa debt collector yang memiliki reputasi baik Anda dapat semakin yakin bahwa mereka dapat bekerja secara baik dan profesional.
Baca Juga : Jasa Debt Collector, Alasan Perusahaan Gagal Menagih Hutang
Selain itu, jasa debt collector yang memiliki reputasi baik juga umumnya menjadi jaminan bahwa kualitas layanan mereka memuaskan. Hal itu dikarenakan reputasi yang mereka peroleh umumnya dikarenakan banyak orang yang merasa puas akan kualitas layanan yang mereka berikan.
2. Pengalaman Tinggi
Selain reputasi, pengalaman juga penting untuk Anda perhatikan. Di mana dengan memilih jasa debt collector dengan pengalaman tinggi, mereka mampu mengatasi berbagai masalah hutang piutang yang kompleks dengan lebih mudah. Hal ini menjadikan mereka dapat lebih dipercaya untuk mengurus masalah hutang piutang Anda.
Tidak hanya itu, dengan pengalaman yang tinggi mereka juga pastinya memiliki berbagai teknik atau strategi khusus. Di mana strategi ini akan dapat membantu meningkatkan efektivitas penagihan hutang mereka dengan lebih baik.
3. Review yang Bagus
Tips berikutnya untuk memilih jasa debt collector terbaik adalah dengan melihat review yang diberikan oleh para pelanggan mereka sebelumnya. Di mana dengan melihat review-review ini Anda akan dapat tahu kelebihan dan juga kekurangan dari jasa debt collector yang akan Anda pilih.
Di mana jika review yang diperoleh cenderung buruk maka itu artinya jasa debt collector tersebut kurang dapat memberikan pelayanan yang memuaskan. Namun, jika review yang diperoleh baik, maka hal itu artinya pelayanan yang mereka berikan cukup memuaskan para pelanggan mereka sebelumnya.
Untuk melihat review jasa debt collector yang akan Anda pilih sendiri, Anda dapat menemukannya dengan mudah melalui sosial media ataupun website resmi mereka. Namun tidak hanya itu, Anda juga dapat meminta review dari orang-orang terdekat Anda seperti teman atau rekan bisnis yang pernah menggunakan jasa mereka.
4. Legal
Tips lainnya yang tidak boleh dilupakan ketika mencari jasa debt collector adalah mencari yang legal. Hal ini penting untuk diperhatikan sebab jasa debt collector yang tidak legal dapat membuat Anda terlibat masalah hukum yang serius. Di mana hal ini dapat merugikan Anda dan juga bisnis Anda.
Sebagai contoh, jasa debt collector yang tidak legal cenderung tidak memahami etika dan juga hukum terkait dengan penagihan hutang. Hal ini memungkinkan mereka melakukan tugas menagih hutang dengan sembarangan, seperti pemukulan ataupun teror. Hal ini nantinya dapat berujung pada kasus pidana yang dapat menjerat Anda selaku klien mereka.
Oleh sebab itu, penting dalam memastikan bahwa jasa debt collector yang akan Anda pilih sudah legal atau tidak. Tidak hanya itu, pastikan juga mereka memahami semua standar dan juga hukum yang berlaku terkait dengan penagihan hutang.
5. Tarif Terbaik
Tarif juga menjadi faktor penting yang perlu Anda perhatikan ketika akan memilih jasa debt collector terbaik. Di mana tarif terbaik yang dimaksud di sini adalah tarif tersebut sesuai dengan pelayanan yang diberikan.
Jangan sampai Anda tergiur dengan jasa debt collector yang menawarkan tarif terlalu murah dibandingkan dengan jasa debt collector lainnya. Hal ini dapat menjadi indikasi bahwasanya jasa tersebut kurang berkualitas dalam pelayanan mereka.
Namun, hal itu bukan berarti Anda harus memilih jasa debt collector yang menawarkan tarif tinggi. Sebab, debt collector yang menawarkan tarif terlalu tinggi belum tentu sesuai dengan kualitas yang diberikan. Oleh sebab itu, pastikan Anda memilih jasa debt collector terbaik yang menawarkan tarif setara dengan kualitas dan juga sesuai dengan budget yang Anda miliki.
Itulah tadi beberapa tips dalam memilih jasa debt collector terbaik. Dengan mengikuti tips-tips tersebut, Anda akan dapat menemukan jasa debt collector terbaik yang sesuai dengan budget dengan lebih mudah.
Debt Recovery Indonesia sendiri sebagai salah satu penyedia jasa hukum penagihan piutang komersial menawarkan jasa debt collector terbaik dengan moto “No Success, No Fee”. Di mana Anda dapat memperoleh garansi tarif gratis bilamana kami tidak dapat membantu Anda menagih piutang. Kami juga hanya akan mengambil tarif 5% hingga 30% bilamana proses penagihan piutang sukses.
Jika Anda tertarik, segera hubungi kami sekarang juga untuk berkonsultasi lebih lanjut mengenai berbagai layanan piutang kami.