
Berdiri dengan dedikasi untuk membantu perusahaan dalam memulihkan piutang secara efektif tanpa merugikan hubungan mereka dengan konsumen, Debt Recovery Indonesia (DRI) hadir untuk membantu perusahaan dengan metode pemulihan piutang yang profesional, praktis, dan aman.
Sebagai ahli dalam industri ini, kami mengerti bahwa arus keuangan sangatlah penting dalam kelangsungan usaha. Umumnya, piutang dan tagihan komersial dapat memperburuk arus keuangan perusahaan, dan itulah mengapa perusahaan perlu mengerti situasi dan masalah yang ada, dan melewati tantangan untuk memastikan konsumen membayar tagihannya secara tepat waktu untuk menjamin keberlangsungan perusahaan.
Seringkali, kendalanya adalah pemulihan piutang tidaklah mudah dilakukan, terutama di Indonesia. Selain karakter dan perilaku konsumen yang berbeda, upaya pemulihan yang dipilih untuk menagih piutang seringkali tidak efektif atau memakan waktu yang terlalu lama, dengan hasil yang tidak pasti. Dalam proses ini, banyak perusahaan terpaksa mengeluarkan lebih banyak uang hanya untuk menagih sesuatu yang belum tentu mereka bisa dapatkan.
Ada 5 alasan utama kenapa perusahaan tidak melakukan pemulihan piutang dengan benar:
- Mereka tidak mengerti strategi yang tepat atau paling efektif dalam menagih piutang
- Mereka tidak memiliki sumber daya manusia yang terkualifikasi, dengan pelatihan dan keahlian yang tepat untuk melakukan penagihan.
- Upaya yang dipilih seringkali memakan lebih banyak uang dari yang diperlukan – dengan hasil yang tidak dapat dijamin.
- Upaya pemulihan piutang seringkali memakan waktu terlalu lama, sehingga menguras waktu, energi, dan memperburuk produktivitas perusahaan.
- Mereka takut kehilangan konsumen atau mencemarkan reputasi sendiri karena upaya penagihan yang terkesan kasar.
Piutang yang bermasalah tak hanya mengakibatkan hilangnya laba, tapi juga modal kerja perusahaan dan potensi keberlangsungan perusahaan itu sendiri.
Sayangnya, sangat sedikit (atau hampir tak ada) bantuan atau layanan yang tersedia di luar sana untuk membantu menangani masalah penagihan hutang legal seperti ini. Alhasil, setiap tahunnya banyak perusahaan yang terpaksa mencoret piutang-piutang bermasalah ini dan merelakan uangnya begitu saja. Jika ini terus dilakukan, sudah hampir dapat dipastikan bahwa perusahaan itu tak akan bertahan lama.

Debt Recovery Indonesia (DRI) mengerti akar dari permasalahan di atas dan apa yang dibutuhkan perusahaan untuk melewatinya. Itulah mengapa kami menghadirkan layanan pemulihan piutang yang paling profesional, praktis, dan aman. Layanan pemulihan piutang kami terdiri dari 3 tahap utama, yaitu: INVESTIGASI, PENAGIHAN, DAN UPAYA HUKUM.
Kami telah secara tetap bekerjasama dengan kantor hukum terbaik yang selama bertahun-tahun telah berhasil menyelesaikan ribuan kasus dengan hasil yang memuaskan, serta telah menerima penghargaan internasional di bidang penagihan dan pemulihan piutang, antara lain:
- Best debt restructuring and collection attorneys (APAC Legal 2018)
- Best debt restructuring and collection attorneys (Acquisition International 2018)
- Best debt recovery law office (Wealth and Finance 2017)